Posts

Showing posts from December, 2023

Polres Bangkalan Tetapkan 7 Orang Tersangka Dalam Ledakan Mortil di Kamal

Image
  Polres Bangkalan -  Setelah melakukan penyelidikan terhadap 7 orang saksi di lapangan terkait ledakan mortil di Desa Banyuajuh, Kamal pada Jum'at pagi kemarin (29/12/2023), Polres Bangkalan pada Sabtu sore tadi (30/12/2023) akhirnya menetapkan 7 orang yang telah diamankan statusnya naik dari saksi menjadi tersangka.  Hal ini dirilis langsung oleh Kasatreskrim AKP Heru Cahyo Seputro, S.H., M.H. didampingi Kasihumas Ipda Risna Wijayati, S.H. di Mapolres Bangkalan.  Ajun Komisaris Polisi Heru Cahyo Seputro mengatakan, tujuh orang tersangka memiliki peran yang berbeda-beda dalam menjalankan aksi pencarian mortir tersebut.  Pria berinisial MJ (51) dan MR (41) sebagai penyelam yang mengambil mortir dari dalam laut dengan kedalaman sekitar 15 kilometer di dalam laut. Sedangkan dua rekan lainnya yakni, SG (43) dan AU (28), membantu dua penyelam mengangkat mortir dari dasar laut.  "Tersangka lain MI (44) yang membeli dari penyelam. MH (43) warga yang membeli dari ...

Forkopimda Apresiasi Capaian Kinerja Polres Probolinggo Sepanjang Tahun 2023

Image
   PROBOLINGGO -  Forum Koordinasi Pimpimpan Daerah ( Forkopimda) Kabupaten Probolinggo memberikan apresiasi atas capaian kinerja Polres Probolinggo sepanjang tahun 2023 dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat ( Kamtibmas). Apresiasi itu disampaikan oleh Dandim 0820 Probolinggo, Letkol Arm Heri Budiasto dan PJ Bupati Probolinggo yang diwakili oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra, Santiyono saat Polres Probolinggo menggelar rilis akhir tahun (RAT) di lobby Mapolres Probolinggo, Jum'at (29/12/2023).  "Kinerja yang luar biasa untuk Polres Probolinggo dalam ungkap kasus kriminalitas termasuk kasus Narkoba dan gangguan kamtibmas lainya,”ungkap Dandim 0820 Probolinggo, Letkol Arm Heri. Dari data yang dipaparkan oleh Kapolres Probolinggo, AKBP Wisnu Wardana selama tahun 2023, kata Dandim 0820 Probolinggo, Letkol Arm Heri menunjukkan eksistensi Polres Probolinggo dalam penegakkan hukum untuk menjaga wilayah Probolinggo yang kondusif. “Ini menunjukkan eksisten...

Rotasi Jabatan di Polda Jatim Kembali Bergulir Tiga Kapolres Berganti

Image
  SURABAYA -  Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo kembali merotasi sejumlah Pejabat, termasuk 7 Kapolres di Polda Jawa Timur Rotasi itu tertuang dalam Surat Telegram Rahasia (STR) Nomor: ST/2865/XII/KEP./2023 tertanggal 28 Desember 2023. Berikut daftar Kapolres di Polda Jawa Timur yang bergeser tempat: 1. AKBP Edo Setyo Kentriko, yang sebelumnya menjabat Kapolres Sumenep digeser tempat menjabat Kabag RBP Rorena Polda Jawa Timur. 2. AKBP Henri Noveri Santoso, yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubdit V Cyber Ditreskrimsus Polda Jawa Timur, kini menjabat sebagai Kapolres Sumenep. 3. Kombes Pol Deddy Foury Millewa yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolresta Banyuwangi, kini menjabat sebagai Dirsamapta Polda NTB. 4. AKBP Nanang Haryono, yang sebelumnya menjabat sebagai Kabagdalpers Ro SDM Polda Jawa Timur, kini menjabat sebagai Kapolresta Banyuwangi. 5. AKBP Yakhob Silvana Delareskha yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Lamongan, kini menjabat sebagai Kabagdalpers Ro SDM Po...

Sepanjang Tahun 2023, Polres Tuban Sukses Tuntaskan Kasus Peredaran Narkoba

Image
  TUBAN –  Kasus peredaran dan penyalahgunaan Narkoba di wilayah hukum Polres Tuban sepanjang tahun 2023 berhasil dituntaskan oleh Satuan Reserse Narkoba Polres Tuban. Sebanyak 86 kasus terkait Narkoba diantaranya 26 kasus Narkotika dan 60 kasus penyalahgunaan obat keras berbahaya (Okerbaya) semua berhasil dituntaskan dalam proses perkaranya. Dari sejumlah kasus tersebut Satresnarkoba berhasil  mengamankan tersangka sebanyak 95 orang dengan barang bukti 97,19 gram sabu, 41.194 butir pil karnopen, 87.574 butir Pil LL, 5.731 butir pil Y serta uang tunai Rp. 26.653.000,- (Dua puluh enam juta enam ratus lima puluh tiga ribu rupiah). Hal itu seperti disampaiakan oleh Kapolres Tuban AKBP Suryono saat memimpin konferensi pers akhir tahun 2023, Jumat (29/12/2023). "Dari 86 kasus yang masuk selesai semuanya,”ujar AKBP Suryono di hadapan awak media dan Forkopimda Kabupaten Tuban. Sementara itu untuk kasus kriminalitas di wilayah hukum Polres Tuban selama tahun 2023 mengalami penuru...

Perketat Keamanan Obvit Jelang Pencoblosan, Polres Bangkalan Patroli Rutin Kantor KPU dan Bawaslu

Image
  Polres Bangkalan -  Personel gabungan Polres Bangkalan terus menggencarkan patroli ke kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) kota setempat jelang Pemilu 2024. Hal ini terus dilakukan untuk memastikan objek vital saat pemilu tetap berada dalam kondisi aman dan lancar. Kapolres Bangkalan AKBP Febri Isman Jaya, S.H., S.I.K., M.I.K. hari ini Sabtu (30/12/2023) mengatakan personel yang merupakan tim patroli selalu memantau keamanan dan ketertiban (kamtibmas) di kantor tersebut. "Kami memang rutin melakukan patroli di sejumlah objek vital terkait persiapan pencoblosan yang akan digelar 14 Februari 2024 mendatang. Untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan saat pencoblosan," terang AKBP Febri pagi ini. Selain kantor KPU dan Bawaslu Kabupaten Bangkalan yang sering didatangi tim patroli, personel juga melakukan patroli di sejumlah titik yang dianggap rawan terjadinya gangguan kamtibmas. "Alhamdulillah sampai saat ini kondisi kabupaten Bangkalan...

Kapolda Jatim Sampaikan Terimakasih kepada Masyarakat yang Telah Berperan Membantu Jaga Sitkamtibmas

Image
  SURABAYA -  Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Drs. Imam Sugianto,M.Si bersama Pejabat Utama (PJU) Polda Jatim menggelar rilis akhir tahun, terkait Situasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Sitkamtibmas), serta dinamika yang terjadi di Jawa Timur sepanjang tahun 2023, di Gedung Rupatama Mapolda Jatim, Jum'at (29/12/2023). Dalam sambutanya, Kapolda Jatim Irjen Pol Imam Sugianto menyampaikan beberapa informasi dan penjelasan, untuk memberikan gambaran refleksi kinerja Polda Jatim selama tahun 2023 yang mencakup beberapa hal terkait aspek pembinaan dan operasional. Ia memaparkan berbagai operasi kepolisian yang di gelar selama tahun 2023, serta inovasi Polda Jatim selama tahun 2023 terkait dengan pemeliharaan Kamtibmas, penegakan hukum dan pelayanan terhadap masyarakat. "Saya berharap, masyarakat Jawa Timur dapat berpartisipasi secara aktif, yang pertama dalam perayaan tahun baru agar lebih mengedepankan kesederhanaan yang wajar, menghindari kegiatan yang berlebihan, khususnya di l...

Kapolres Nganjuk Ajak Masyarakat Menjadi Bagian dari “Cooling System” Wujudkan Pemilu 2024 Damai

Image
  NGANJUK –  Kapolres Nganjuk , AKBP Muhammad, S.H., S.I.K., M.Si., menjelaskan “Cooling System” yang dimaksud adalah upaya menjaga dan mencegah potensi gangguan kamtibmas dengan melibatkan seluruh komponen bangsa sehingga kamtibmas terjaga dan terkendali. Hal ini disampaikan Kapolres Nganjuk , AKBP Muhammad, S.H., S.I.K., M.Si., kepada jamaah sholat Jumat di Masjid Millenium Alfiena yang beralamat di  Desa  Lengkong, Kecamatan Lengkong, Kabupaten Nganjuk  dalam kegiatan Jumat Curhat. Acara tersebut juga dihadiri oleh Pejabat Utama (PJU) Polres Nganjuk, Tiga Pilar Kecamatan Lengkong, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Santri  dan beberapa pengurus Pondok Pesantren Millenium Alfiena.  “Polres Nganjuk dan seluruh elemen masyarakat perlu bekerja sama untuk menciptakan suasana yang kondusif dan sejuk agar persatuan bangsa dapat terjaga dan pemilu yang damai dapat terwujud,” sambung AKBP Muhammad.  AKBP Muhammad juga berharap partisipasi aktif masyarakat d...

Mendekati Hari Pencoblosan, Polres Bangkalan Terjunkan Tim Gabungan Patroli KPU-Bawaslu

Image
   Polres Bangkalan -  Personel gabungan Polres Bangkalan terus menggencarkan patroli ke kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) kota setempat jelang Pemilu 2024. Kapolres Bangkalan AKBP Febri Isman Jaya, S.H., S.I.K., M.I.K. hari ini Jum'at (29/12/2023) mengatakan personel yang merupakan tim patroli selalu memantau keamanan dan ketertiban (kamtibmas) di kantor tersebut. "Kami memang rutin melakukan patroli di sejumlah objek vital terkait persiapan pencoblosan yang akan digelar 14 Februari 2024 mendatang. Ini untuk memastikan keamanan objek vital tetap terjaga," tutur AKBP Febri.  Selain kantor KPU dan Bawaslu Kabupaten Bangkalan yang sering didatangi tim patroli, personel juga melakukan patroli di sejumlah titik yang dianggap rawan terjadinya gangguan kamtibmas. "Alhamdulillah sampai saat ini kondisi kabupaten Bangkalan masih kondusif dan tidak terjadi gangguan kamtibmas yang sifatnya menonjol," lanjut AKBP Febri. Ditambahkan oleh...

Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak Jalin Silaturahmi Bersama Ormas Madura Bersatu Dukung Pemilu Damai 2024

Image
   Tanjungperak - Untuk menjaga kamtibmas dan terciptanya pemilu damai 2024 mendatang, Kepolisian Polres Tanjung Perak, Polda Jawa Timur, mengandeng para tokoh agama dan tokoh masyarakat khususnya Ormas Madura Bersatu (MABES). Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak AKBP William Cornelis Tanasale, menjelaskan jika pihaknya menjalin silaturahmi dengan para tokoh agama dan tokoh masyarakat di wilayah hukum Polres Pelabuhan Tanjung Perak untuk bersinergi dalam memelihara Kamtibmas yang selama ini sudah kondusif. Kali ini kegiatan silaturrahmi itu dilakukan bersama Ormas Madura Bersatu (MABES). Selain untuk menjalin silaturahmi, juga untuk menjalin kemitraan dengan tokoh Agama di wilayahnya. Dalam sambutannya, AKBP William Cornelis Tanasale, menyampaikan ucapan terimakasih kepada Ormas Madura Bersatu (MABES) serta para tokoh agama dan ulama yang selama ini telah berperan dalam menciptakan dan menjaga Kamtibmas. "Peran para tokoh agama dan ulama sangat penting dalam menjaga kamtibmas yang...

Atlet Karate Polres Kediri Raih Dua Medali di Kejuaraan Internasional Karate Championship 2023

Image
   SURABAYA - Dua Atlet Karate dari anggota Sat Samapta Polres Kediri,Polda Jatim meraih medali emas dan perak.  Raihan itu didapat dari ajang bergengsi kejuaraan Internasional Karate Championship Unesa Rector Cup 2023.  Kejuaraan tersebut diadakan mulai pada tanggal 24 - 24 Desember, 2023, di Gedung Unesa Lidah Wetan Surabaya. Kedua anggota Sat Samapta itu ialah Bripda Paramitha Nurdea Puji Astutik dan Bripda Hardian Arfan Pontoh.  Bripda Paramitha Nurdea Puji Astutik meraih medali emas dan Bripda Hardian Arfan Pontoh mendapatkan medali perak.  "Ya anggota dari Sat Samapta Polres Kediri dapat medali. Dari Polwan Bripda Paramitha Nurdea Puji Astutik meraih medali emas dan dari Polki Bripda Hardian Arfan Pontoh dapat medali perak,"terang Kasat Samapta Polres Kediri AKP Agus Sudarjanto, Rabu (27/12/2023).  Di kejuaraan Internasional Karate Championship Unesa Rector Cup 2023 ini turut diikuti peserta lima negara dari luar negeri, yaitu dari Malaysia, Sing...

Dua Bulan Polres Jember Berhasil Ungkap 38 Kasus Narkoba, 49 Tersangka Diamankan

Image
   JEMBER - Satuan Reserse Narkoba (Satreskoba) Polres Jember mencatat keberhasilan dalam menangani kasus penyalahgunaan narkoba selama dua bulan terakhir di bulan November dan Desember 2023.  Sebanyak 38 kasus berhasil diungkap dengan 49 tersangka yang kini diamankan untuk proses lebih lanjut. Selama ungkap kasus dua bulan terakhir, Satreskoba Polres Jember berhasil menyita 77,96 gram sabu, 12 batang pohon ganja basah, dan 9.786 butir obat keras berbahaya (Okerbaya).  Keberhasilan ini menunjukkan komitmen Satreskoba Polres Jember dalam memberantas peredaran narkoba di wilayah Kabupaten Jember. Kapolres Jember AKBP Moh Nurhidayat, dengan idampingi Kasat Reskoba IPTU Nurmansyah mengatakan bahwa upaya pemberantasan narkoba merupakan prioritas utama dalam menjaga keamanan dan kesejahteraan masyarakat.  "Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan upaya pencegahan dan penindakan terhadap penyalahgunaan narkoba demi menciptakan lingkungan yang bersih dan aman," ujar AK...

Polres Sampang Terima Penghargaan Dari TRC Perlindungan Perempuan dan Anak Indonesia

Image
   SAMPANG – Kapolres Sampang AKBP Siswantoro S.IK, MH selasa (26/12) pagi mendapatkan penghargaan dari Tim Reaksi Cepat (TRC) Perlindungan Perempuan Dan Anak Indonesia. Ketua Nasional Tim Reaksi Cepat Perlindungan Perempuan dan Anak Indonesia Jeny Claudya Lumowa memberikan plakat dan piagam penghargaan kepada Kapolres Sampang AKBP Siswantoro S.IK, MH saat apel jam pimpinan di lapangan apel Wira Manunggal Wicaksana Mapolres Sampang. Selain Kapolres Sampang AKBP Siswantoro S.IK, MH, Wakapolres Sampang Kompol Jalaludin SH, Kasat Reskrim Polres Sampang Iptu Edi Eko Purnomo SH, Kanit PPA Sat Reskrim Polres Sampang Aiptu Yunus Supriyono SH dan 5 anggotanya juga mendapatkan penghargaan dari TRC Perlindungan Perempuan Dan Anak Indonesia. Jeny Claudya Lumowa setelah apel jam pimpinan mengatakan kepada awak media bahwa penghargaan yang di berikan kepada Polres Sampang merupakan salah satu program tahunan untuk mengapresiasi kinerja seluruh mitra TRC Perlindungan Perempuan Dan Anak Indo...

Polrestabes Surabaya Terjunkan 852 Personel Gabungan Perayaan Natal Nasional 2023 Berjalan Aman

Image
   SURABAYA - Puncak perayaan Natal 2023 di pusatkan di Surabaya, yang bertempat di Gereja Bethany, Sukolilo Surabaya, Rabu (27/12). Persiapan pengamanan telah dimulai dengan sterilisasi oleh Jibom pada hari Minggu 24 Desember 2023 di Gereja Bethany. Sebanyak 852 Personel gabungan Polda Jatim dan Polrestabes Surabaya di kerahkan untuk pengamana perayaan natal tahun 2023 yang akan di hadiri oleh Presiden Joko Widodo. Kapolrestabes Surabaya Kombespol Pasma Royce pada Rabu Pagi, (27/12/2023) langsung memimpin apel pengamanan kunjungan Presiden RI di perayaan puncak natal di Gereja Bethany. Kapolrestabes Surabaya Kombespol Pasma Royce melalui Kabagops AKBP Wibowo mengatakan, pengamanan puncak perayaan natal nasional yang di pusatkan di Surabaya akan dilaksanakan secara maksimal. “Kami bersinergi dengan rekan – rekan TNI dan Pemerintah Kota Surabaya untuk melakukan pengamanan kegiatan Natal Nasional ini,”ujarnya. Mulai dari pola-pola Jamaah yang akan hadir ke Bethany udah di siapka...

Perketat Keamanan Obvit Jelang 14 Februari, Polres Bangkalan Patroli Rutin Kantor KPU dan Bawaslu

Image
   Polres Bangkalan -  Personel gabungan Polres Bangkalan terus menggencarkan patroli ke kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) kota setempat jelang Pemilu 2024. Hal ini terus dilakukan untuk memastikan objek vital saat pemilu tetap berada dalam kondisi aman dan lancar.  Kapolres Bangkalan AKBP Febri Isman Jaya, S.H., S.I.K., M.I.K. hari ini Selasa (26/12/2023) mengatakan personel yang merupakan tim patroli selalu memantau keamanan dan ketertiban (kamtibmas) di kantor tersebut. "Kami memang rutin melakukan patroli di sejumlah objek vital terkait persiapan pencoblosan yang akan digelar 14 Februari 2024 mendatang. Untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan," terang AKBP Febri pagi ini.  Selain kantor KPU dan Bawaslu Kabupaten Bangkalan yang sering didatangi tim patroli, personel juga melakukan patroli di sejumlah titik yang dianggap rawan terjadinya gangguan kamtibmas. "Alhamdulillah sampai saat ini kondisi kabupaten Bangkalan mas...

Respon Cepat Laporan Masyarakat, Polisi Berhasil Selamatkan Korban TPPO di Situbondo

Image
   SITUBONDO – Polres Situbondo Polda Jatim berhasil mengungkap Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) dengan modus merekrut untuk diperkerjakan sebagai LC atau menemani tamu di tempat karaoke. Namun faktanya  korban  dipekerjakan sebagai wanita pekerja seksual. Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto, dalam konferensi pers mengungkapkan bahwa pengungkapan TPPO ini berawal saat akun Media Sosial resmi Polres Situbondo mendapatkan pengaduan dari korban W (17) asal Kabupaten Malang tentang adanya penyekapan di sebuah rumah yang berada di eks lokalisasi Gunung Sampan Desa Kotakan Situbondo. Dalam laporannya di media sosial tersebut, korban meminta tolong pihak Kepolisian untuk membantu korban yang dalam pengakuannya tidak boleh keluar atau disekap didalam kamar dan akan dipekerjakan sebagai PSK yang tidak sesuai dengan apa yang dijanjikan yaitu bekerja sebagai pemandu lagu (LC). Atas dasar laporan tersebut, anggota Satreskrim begerak cepat menuju lokasi yang dil...

Kapolda Jatim Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Semeru 2023

Image
   SURABAYA -  Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Drs. Imam Sugianto,M.Si memimpin Apel Gelar Pasukan dalam rangka Operasi Lilin Semeru 2023, yang dilaksanakan di Lapangan Apel Mapolda Jatim, Kamis (21/12/2023). Hadir dalam giat tersebut, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, Pangdam V Brawijaya Mayjen TNI Rafael Granada Baay, serta segenap stakeholder. Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Drs. Imam Sugianto,M.Si mengatakan, apel gelar pasukan merupakan bentuk pengecekan akhir yaitu persiapan personel maupun sarana prasarana yang akan digunakan selama pelaksanaan operasi.  "Dengan memastikan semuanya sudah siap, diharapkan seluruh kegiatan pengamanan perayaan natal 2023, serta tahun baru 2024 dapat berjalan dengan optimal," ujar Irjen Pol Imam usai memimpin gelar pasukan. Dikatakan oleh Kapolda Jatim, Operasi Lilin Semeru 2023, akan dilaksanakan mulai  tanggal 22 Desember 2023 sampai tanggal 2 Januari 2024. "Tujuan operasi ini adalah mengamankan perayaan natal bagi um...

Pupuk Sinergitas Bersama Media, Polres Sumenep Gelar Piramida

Image
   Dalam rangka menjalin keakraban dengan insan pers, Kapolres Sumenep, AKBP Edo Satya Kentriko, S.H., S.I.K., M.H. ngobrol santai bersama awak media setempat. Kegiatan itu dikemas lewat Piramida "Ngopi Bareng Media", di lantai II Ruang Rapat Satpas BPKB Polres Sumenep. Kapolres Sumenep mengatakan, tidak ada agenda khusus pertemuan ini, hanya ngobrol santai sambil ngopi bareng.  "Kemitraan Polri dengan insan pers kan harus terus kita bina demi kondusifitas Kamtibmas. Karena media memiliki peran penting dalam memberikan sebuah informasi kepada publik," ujar Kapolres Sumenep,Kamis (21/12). AKBP Edo mengajak para insan media ikut andil menjaga Kamtibmas di wilayah hukum Polres Sumenep tetap aman, nyaman dan lancar. Khususnya menjelang Pemilu 2024. "Keseimbangan informasi melalui media harus dijaga menjelang Pemilu 2024. Silahkan insan pers menyajikan berita yang akurat dan terkonfirmasi kebenarannya," tutur AKBP Edo Satya Ketriko. Sementara Ketua PWI Sumenep,...

55 Hari Jelang Pemilu 2024, Polres Bangkalan Tingkatkan Patroli KPU-BAWASLU & Gudang Logistik

Image
    Polres Bangkalan -  Mendekati pemilu 2024, Polri terus melakukan pengamanan dan patroli objek vital secara rutin. Seperti halnya, kala personel gabungan Polres Bangkalan terus menggencarkan patroli ke kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) hingga gudang logistik kota setempat jelang Pemilu 2024. Kapolres Bangkalan AKBP Febri Isman Jaya, S.H., S.I.K., M.I.K. dihubungi secara terpisah hari ini Kamis (21/12/2023) mengatakan personel yang merupakan tim patroli selalu memantau keamanan dan ketertiban (kamtibmas) di kantor tersebut. "Kami memang rutin melakukan patroli di sejumlah objek vital terkait persiapan pencoblosan yang akan digelar 14 Februari 2024 mendatang. Titik titik strategis seperti kantor KPU, Bawaslu dan gudang logistik terus kami pantau dan rutin patroli guna mencegah hal-hal yang tidak diinginkan," terang AKBP Febri.  Pada Kamis pagi ini, Patroli di KPU, gudang logistik hingga Bawaslu ini dipimpin langsung oleh Kanit 1 Satr...

Kapolres Jombang: Pos Jaga dan Palang Pintu Perlintasan Kereta Api Dibangun untuk Keselamatan Warga

Image
   JOMBANG,  Pemerintah Kabupaten Jombang melalui Dinas Perhubungan Kabupaten Jombang meresmikan 5 titik Jalur Perlintasan Langsung (JPL), Pos Jaga Dan Palang Pintu Perlintasan Sebidang Kereta Api di Kabupaten Jombang yang dipusatkan di JPL 75 Dusun Gondekan, Desa Jabon, Kecamatan/ Kabupaten Jombang, Jawa Timur.  Peresmian dilakukan Pj Bupati Jombang Sugiat dan dihadiri Kapolres Jombang AKBP Eko Bagus Riyadi, Vice President PT ΚΑΙ Daop 7 Madiun, Mulyani, Sekretaris Daerah Kabupaten Jombang  Agus Purnomo, Kadishub Jombang Budi Winarno, Forkopimcam dan Kepala Desa setempat, pada Rabu (20/12/2023) pagi. "Atas nama Pemerintah Kabupaten Jombang, Pj Bupati Jombang Sugiat menyampaikan terima kasih atas kolaborasi semua pihak yang telah turut serta membantu kelancaran dalam pelaksanaan pengerjaan proyek perlintasan Kereta Api yang ada di Dusun Gondekan, Desa Jabon, Kecamatan Jombang ini," tutur Sugiat Pj Bupati Jombang mengawali sambutannya. "Saya berharap kepada para p...

Polisi Amankan Penghasut Massa yang Coba Ganggu Pelayanan SIM di Malang

Image
   MALANG - Aparat Kepolisian Resor Malang, Polda Jatim, berhasil mengamankan AR (65), warga Desa Jeru, Kecamatan Turen, Kabupaten Malang, yang diduga menjadi otak dari aksi penutupan kantor Satuan Pelayanan Administrasi Satpas Singosari, Kabupaten Malang, pada Senin (18/12/2023). Wakapolres Malang, Kompol Wisnu S Kuncoro, menyampaikan dalam konferensi pers di Polres Malang bahwa AR diduga telah menghasut massa untuk mengganggu pelayanan penerbitan Surat Izin Mengemudi (SIM) di Satpas Singosari.  "Tersangka AR menghalangi atau menghambat pelayanan publik di Satpas Singosari," kara Kompol Wisnu di Polres Malang, Selasa (19/12). Wakapolres menjelaskan, kejadian bermula saat AR bersama sejumlah kawannya melakukan orasi di depan kantor Satpas Singosari pada Senin sekitar pukul 10.00 WIB tanpa pemberitahuan sebelumnya. Aksi tersebut juga diikuti dengan penutupan pintu masuk dan keluar kantor Satpas, serta pemasangan spanduk bertuliskan penutupan kantor secara sepihak oleh AR. ...

Cegah Hoax, Kapolres Bojonegoro Sampaikan Pentingnya Literasi di Era Digital

Image
   BOJONEGORO  -  Dalam rangka memelihara keamanan ketertiban masyarakat (harkamtibmas) di wilayah Kabupaten Bojonegoro, Kapolres Bojonegoro, AKBP Mario Prahatinto, SH, SIK, M.Si menghadiri pendidikan literasi digital yang digelar oleh Forum Jurnalis Televisi Bojonegoro (FJTB) di Aula Bakorwil jalan Pahlawan Kecamatan Kota Bojonegoro, Selasa(20/12/2023). Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Bupati Bojonegoro, Adriyanto, Kepala Badan Koordinasi Wilayah (Bakorwil) Bojonegoro, Dr. Agung Subagyo,  Humas Exxon Mobil Cepu Ltd (EMCL), Rexy Mawardijaya,Kasi Humas Polres Bojonegoro dan tamu undangan lainnya. Pendidikan literasi digital yang mengambil tema “Festival Pelajar Anti Hoax - Sekolah Periksa Fakta 2023” yang diikuti perwakilan pelajar Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) se Kabupaten Bojonegoro. Dalam sambutannya, Kapolres Bojonegoro, AKBP Mario Prahatinto mengatakan pendidikan literasi digital bertujuan untuk mengedukasi dan mewujudkan masyarakat khususnya p...

Kapolda Jatim Serahkan 50 Bodycam Kepada Anggota Polrestabes Surabaya

Image
    SURABAYA -  Dalam rangka kesiapan Operasi Lilin Semeru 2023 dan Pam Pilpres 2024, Polrestabes Surabaya menerima 50 Unit Body Cam yang diserahkan langsung oleh Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Imam Sugianto, di Lapangan A Polrestabes Surabaya, Rabu (20/12/2023). Body kamera yang merupakan hibah dari PT. MPU (Mega Pratama Unggul) dan Spintech, dengan total kamera sebanyak 50 Unit dengan total nilai rupiahnya adalah 1,3 miliar. "Harapan kita dengan adanya launching body kamera ini akan bermanfaat untuk petugas di lapangan," kata Irjen Pol Imam Sugianto, Rabu (20/12/2023). Kapolda Jatim menambahkan, pertama alat ini sangat bermanfaat merekam real time dimana posisi anggota itu berada terhadap situasi lapangan yang sedang dihadapi.  "Dengan bodycam ini pula anggota tidak bisa mangkir dari pelaksanaan tugasnya di lapangan, itu betul-betul terekam dalam kamera bodycam ini yang kemudian dikoneksikan dengan command center yang ada di Polrestabes Surabaya,"ujar Kapolda Jatim....

Kapolda Jatim Pimpin Rilis Ungkap Kasus Narkoba Jaringan Antar Provinsi, Sita 144 Kilogram Sabu

Image
   SURABAYA - Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polrestabes Surabaya berhasil amankan 144,016 kilogram Narkoba Jenis Sabu, jaringan antar provinsi.  Dari hasil penangkapan tersebut, Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Imam Sugianto secara langsung merilis pengungkapan ini, pada Rabu (20/12/2023) di Mapolrestabes Surabaya.  Pasangan suami istri berinisial MT laki-laki (30) dan RT perempuan (28) ditangkap, lantaran menjadi kurir narkoba antar provinsi.  Penangkapan kedua tersangka dilakukan selama dua hari, yakni Kamis 14 Desember 2023 di Hotel Jalan Diponegoro, Surabaya, Jawa Timur dan Jum'at 15 Desember 2023 di rumah kontrakan Jalan Tawes Kecamatan Kisaran Barat, Kabupaten Asahan, Sumatra Utara. Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Imam Sugianto mengatakan, Polrestabes beserta jajaran dan di backup dari Mabes Polri sudah berhasil mengungkap tindak pidana peredaran dan penyalahgunaan narkotika jenis sabu. "Sampai hari ini, jumlah tersangka yang ditangkap ada dua orang, yai...

Ditpolairud Polda Jatim Siagakan Kapal Patroli Jamin Keamanan di Selat Bali Selama Nataru

Image
   BANYUWANGI - Mengantisipasi gangguan kamtibmas pada masa libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 ( Nataru ) Direktorat Polisi Perairan dan Udara (Ditpolairud) Polda Jatim menyiagakan sejumlah  kapal Patroli di Selat Bali. Direktur Polisi Perairan dan Udara Polda Jatim, Kombes Pol Arman Asmara Syarifuddin mengatakan,penempatan kapal ini untuk memastikan keamanan Selat Bali selama Nataru 2024. “Pengamanan ini dilakukan sebagai antisipasi terhadap potensi gangguan kemanan selama perayaan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024,”ujarnya, Selasa (19/12/2023). Selain armada kapal, pihaknya juga menempatkan puluhan personel Ditpolairud dan tiga kapal patroli yang nantinya dikerahkan untuk menjaga keamanan di selat Bali. Adapun kapal yang diterjunkan dua diantaranya kapal jenis Kapal Polisi (KP) Patroli tipe X 2006, KP tipe X 2001, dan KP Kasturi tipe B1 dengan kapasitas besar. Tujuannya untuk membantu kapal angkutan penumpang yang mengalami kendala, serta difungsikan untuk mengakut penum...

Tertibkan Pengendara Polres Bangkalan Lakukan Tilang Manual

Image
   BANGKALAN -  Satlantas Polres Bangkalan lakukan penindakan terhadap pengendara yang tidak patuh aturan berlalu – lintas  baik kendaraan roda dua (R2) maupun roda empat (R4). Dengan menggelar razia di Bahu Jalan Raya Arah menuju Suramadu sisi Madura, Satlantas Polres Bangkalan menerapkan tilang manual bagi pelanggara lalulintas. Razia yang dipimpin oleh KBO Satlantas Polres Bangkalan IPDA M Nurcahyo itu menjaring puluhan pengendara yang terindikasi melanggar aturan lalu lintas. Kasatlantas Polres Bangkalan AKP Grandika Indera Waspada membenarkan adanya pelaksanaan razia tersebut untuk menegakkan hukum dan aturan lalu lintas. "Tindakan tilang manual telah menjaring sedikitnya ada 45 pelanggar yang terjaring razia dimana petugas menemukan banyak pengendara melanggar aturan lalu lintas seperti R2 memasuki jalur roda empat, jadi kami berikan kami sanksi tindakan tilang," terang Kasatlantas, Selasa (19/12). Lanjut Grandika menambahkan bahwa operasi ini bertujuan pula un...

Kobarkan Semangat Bela Negara Untuk Indonesia Maju, Wakapolres Bangkalan Pimpin Upacara Hari Bela Negara

Image
    Polres Bangkalan - Kepolisian Resor Bangkalan menggelar upacara dalam rangka memperingati Hari Bela Negara ke-75 yang berlangsung di Lapangan Wicaksana Laghawa Mapolres Bangkalan, Selasa (19/12/2023).   Wakapolres Pagaralam Kompol Jimmy Heryanto Hasiholan Manurung, S.H., S.I.K., M.Si. bertindak sebagai irup upacara dengan membacakan amanat Presiden Republik Indonesia, Ir Joko Widodo yang menyampaikan rasa syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa pada tanggal 19 Desember ini, dapat memperingati Hari Bela Negara.   Hari Bela Negara ini merupakan momentum untuk bersatu dan berkontribusi positif demi Indonesia maju yang dicita-citakan.   Dihadapan seluruh peserta upacara, Kompol Jimmy menyampaikan bahwa Tantangan ke depan semakin tidak terduga. Bukan hanya menghadapi ancaman fisik, namun juga ancaman yang tak kasat mata. Pandemi, konflik global, revolusi teknologi, hingga krisis iklim telah membawa dampak dan risiko ketahanan negara.   “Ini adala...

Polrestabes Surabaya Berhasil Turunkan Angka Fatalitas Kecelakaan di Tahun 2023

Image
  SURABAYA - Meski jumlah kecelakaan lalu lintas di Surabaya tercatat naik di tahun ini, tapi fatalitas atau korban meninggal justru menurun. Fatalitas akibat kecelakaan lalu lintas di Surabaya 2023 mengalami penurunan 3,3 persen. Angka itu menunjukkan penurunan drastis dibanding Tahun 2022, yang berada di angka 15 persen. Data fatalitas kecelakaan lalu lintas itu disampaikan Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Pasma Royce melalui Kasat Lantas Polrestabes Surabaya, AKBP Arif Fazlurrahman. Katanya, data itu ditotal hingga 13 Desember 2023. "Jumlah fatalitas kecelakaan 2023 cenderung turun dibanding dengan Tahun 2022. Yang mana, rate penurunan dari 15 persen menjadi 11,7 persen," jelas Arif, Senin (18/12/2023). Arif merinci, meskipun fatalitas kecelakaan lalu lintas di Surabaya menurun, tapi angka kecelakaan pada Tahun 2023 justru meningkat 4 persen. Di Tahun 2022, lanjut Arif, kecelakaan ada 1208 kasus, yang menyebabkan 183 orang meninggal dunia, 17 luka berat da...

Polres Malang Amankan Belasan Orang Diduga Calo SIM di Satpas Singosari

Image
     MALANG – Aparat Kepolisian Resor Malang, Polda Jawa Timur, berhasil mengamankan sekelompok orang yang diduga sebagai calo pengurusan Surat Izin Mengemudi (SIM) di kantor Satuan Pelayanan SIM (Satpas) Singosari, Kabupaten Malang, Senin (18/12/2023). Kapolres Malang, AKBP Putu Kholis Aryana, melalui Wakapolres Kompol Wisnu S Kuncoro, menyampaikan bahwa belasan pria tersebut berupaya menghalangi aktivitas pelayanan SIM dengan menutup akses pintu masuk kantor Satpas menggunakan mobil pribadi. Selain itu, mereka mencoba berorasi dengan membawa pengeras suara di depan pagar Satpas. “Ada sekelompok orang yang diduga calo SIM berupaya melakukan provokasi dengan cara menutup jalan, menyampaikan aspirasi namun tanpa melakukan pemberitahuan,” ungkap Kompol Wisnu saat dikonfirmasi di Polres Malang, Senin (18/12). Wakapolres menambahkan, Polsek Singosari yang menerima laporan, segera mendatangi lokasi dan melakukan pengamanan. Sedikitnya 11 orang pria paruh baya yang...

Kapolda Jatim Beri Motivasi Serahkan Tali Asih di Pos Pam Nataru ASDP Ketapang Banyuwangi

Image
  BANYUWANGI : Kepala Kepolisian Daerah Jawa Timur (Kapolda Jatim) Irjen Pol Drs.Imam Sugianto,M.Si dengan didampingi pejabat utama Polda Jatim dan Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Deddy Foury Millewa mengecek Pos Pengamanan, Pos Pelayanan dan Pos Pantau Natal dan Tahun Baru di wilayah hukum Polresta Banyuwangi, Senin (18/12/2023). Kegiatan ini dilaksanakan oleh Kapolda Jawa Timur saat patroli jalur Pantura Surabaya – Banyuwangi dengan mengendarai kendaraan roda dua. Kapolda Jatim memantau sejumlah pos pengamanan (Pospam Terpadu) di Pelabuhan ASDP Ketapang, Banyuwangi sekaligus juga menyerahkan bingkisan tali asih, suplemen dan vitamin kepada personel yang bertugas di Pos Pam, Pos Yan dan Pos Terpadu Ops Lilin Semeru 2023 "Saya minta kepada personel yang melaksanakan tugas pengamanan di Pospam Nataru agar betul-betul melaksanakan tugasnya dengan penuh rasa tanggung jawab dan selalu waspada terhadap dinamika situasi yang berkembang saat ini," ujar Kapolda Jatim...

Kapolda Jatim Cek Kesiapan Ops Lilin Semeru dan Jalur Pantura Surabaya - Banyuwangi dengan Patroli Bermotor

Image
    SURABAYA - Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Drs Imam Sugianto,M.Si bersama Pejabat Utama (PJU) Polda Jatim, melaksanakan patroli jalur darat dengan menggunakan kendaraan roda dua. Jalur darat yang disisir oleh rombongan patroli yang dipimpin langsung oleh Kapolda Jatim ini adalah sepanjang jalur Pantai utara ( Pantura) dari Surabaya menuju Banyuwangi. Kepala Bidang Hubungan Masyarakat ( Kabidhumas ) Polda Jatim Kombes Pol Dirmanto mengatakan, patroli bermotor dengan jarak yang cukup jauh itu untuk memastikan situasi dan kondisi di lapangan jelang libur Natal 2023 dan tahun baru (Nataru) 2024. “Untuk pengamanan Nataru ini Polda Jatim menggelar operasi kemanusiaan dengan sandi Operasi Lilin Semeru dalam rangka menjamin keamanan dan kenyamanan Masyarakat yang mengisi kegiatan liburan akhir tahun maupun yang merayakan ibadah Natal bagi umat yang merayakan,”ujar Kombes Dirmanto, Senin (18/12). Adapun titik start Patroli yang dipimpin Kapolda Jatim itu kata Kombes Dirm...